Simposium Internasional “ Significance and Prospects of Policy Think Tank”


          Dalam rangka untuk bertukar informasi berbagai pemikiran tentang manajemen publik dan formulasi kebijakan yang diterapkan di Jepang dan di Indonesia, diadakan Simposium Internasional “Significance and Prospects of Policy Think Tank”. Seminar ini diselenggarakan oleh Research and Development Institute of Regional Information, (RDIRI) Ritsumeikan University dengan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional pada Kamis, 20 Juli 2017 di Ritsumeikan University, Kyoto, Jepang.

            Pembicara dalam Simposium tersebut adalah sebagai berikut:

  1. Tomohiko Yoshida (Profesor College of Policy Science Ritsumaekan University) dengan topik :  Roles and Practical Challenges of Graduate School of Policy Science, RU as a Think tank;
  2. Prof. Hiroyuki Mori dari Ritsumaekan University dengan topik: “Significance and Necessity of Critical Policy Think Tank”;
  3. Ir. Hanan Nugroho, M.Sc (Perencana Kementerian PPN/Bappenas) dengan topik : “Significance and Prospects of Policy Think Tank in Indonesia”; dan
  4. Eko Wiji Purwanto, SE, M.PP (Perencana Kementerian PPN/Bappenas) dengan topik: “Evolution of Knowledge Based Policy Initative”.

          Simposium Internasional ini dihadiri kurang lebih 60 (enam puluh) orang peserta yang berasal dari (a) peserta diklat Government Think Tank, Bappenas (b). mahasiswa (S2 dan S3) yang belajar di Ritsumeikan University, dan (c) dosen Ritsumeikan University.