Sharing Session Program Pendidikan dan Pelatihan PHRD IV - Pusbindiklatren Bappenas Tahun 2020


Pada tanggal 29 dan 30 September 2020 lalu, Pusbindiklatren Bappenas melaksanakan kegiatan Sharing Session Workshop Program Pendidikan dan Pelatihan PHRD IV-Pusbindiklatren Bappenas Tahun 2020. Kegiatan yang berlangsung secara daring tersebut dibuka oleh Kepala Pusbindiklatren Bappenas, Guspika. Sambutan juga disampaikan oleh perwakilan Japan International Cooperation Agency (JICA) selaku lembaga donor beasiswa Professional Human Resources Development (PHRD) IV.

Sharing Session Program Pendidikan menghadirkan tiga presenter, yaitu Ratih Listyo Rini (dari KLHK), Indra Degree Karimah (Kemenhub), dan Robby Maulana (Sekda Prov. Kalbar). Ketiganya merupakan alumni penerima beasiswa program S2 Pusbindiklatren Bappenas.Sharing Session Program Pelatihan menghadirkan tiga presenter lainnya, yaitu Edi Yulianto (DLH Pemkab Sumenep), Kalihputro Fachriansyah (Kementerian PPN/Bappenas), dan Chomsyah Putra (Kemendagri). Ketiganya merupakan alumni program pelatihan Pusbindiklatren Bappenas.Paparan tesis dan action plan dari tiap-tiap presenter selanjutnya dibahas oleh pembahas dari direktorat di Kementerian PPN/Bappenas yang terkait dengan topik yang diangkat.

Sharing session ini bertujuan sebagai sarana diseminasi hasil studi (tesis/disertasi/action plan) para alumni program pendidikan dan pelatihan Pusbindiklatren Bappenas. Selain melalui sharing session, diseminasi hasil studi tersebut juga dibuat format buku dengan judul Direktori Mini Tesis-Disertasi dan Direktori Action Plan. Rekaman video pelaksanaan kegiatan dapat disaksikan di kanal Youtube Pusbindiklatren Bappenas. Adapun buku Direktori Mini Tesis-Disertasi dan Direktori Action Plan dapat diakses melalui tautan: bit.ly/eperpus-pusbin.

#SharingSession #pusbindiklatren #bappenas