Max88

Ayo Menulis



Menulis bisa jadi adalah tingkat pembelajaran terakhir manusia setelah mendengar, melihat, dan membaca. Menulis merupakan salah satu keahlian yang biasanya dapat dilakukan sesudah seseorang membaca (dalam rangka mengumpulkan data/bahan tulisan atau mendapatkan ide), mengkaji, menganalisis, lalu menuangkannya dalam rangkaian kata. Tak heran manusia harus mengalami proses panjang untuk mampu menulis dengan baik. Tak dipungkiri juga banyak orang melakukan kegiatan pasif yang lebih mudah seperti menonton televisi dibandingkan dengan membaca, apalagi menulis.

Mengapa harus menulis?
Tentu saja dalam hal ini kita tidak sedang membicarakan hal mengenai menulis fiksi atau dikenal juga dengan mengarang. Jenis tulisan nonfiksi yang banyak dilakukan oleh aparatur sipil negara (ASN) secara umum adalah surat, nota dinas, notula, dan laporan kegiatan. Walaupun dilaksanakan rutin setiap hari, keterampilan menulis naskah dinas diperlukan tidak sekedar memenuhi persyaratan administrasi. Kegiatan penulisan haruslah menjadi bagian dari komunikasi dan pertukaran informasi yang efektif antarpegawai dan antarunit organisasi.

Lebih jauh dari naskah dinas, ASN sepatutnya didorong untuk memiliki kompetensi dalam hal penulisan artikel, esai, makalah atau opini untuk menyampaikan ide, gagasan, saran atau memengaruhi orang lain. Dengan tulisan yang berdaya, penulis dapat menggerakkan pembaca menyetujui isi tulisan dan mengerjakannya. Tentunya pengaruh yang bersifat positif, mengajak kepada kondisi yang lebih baik.

Di situs Pusbindiklatren ini sekarang disediakan ruang bagi mitra kami untuk menulis opini tentang hal-hal yang berkaitan dengan tugas dan fungsi, yaitu menyangkut ASN, perencanaan, diklat, peningkatan kapasitas dan isu terkait lainnya. Meskipun telah memiliki keterampilan menulis, seorang penulis masih terus mengasah kemampuannya. Sama seperti atlet, meskipun sudah sekaliber Ronaldo, tetap dia perlu berlatih. Kolom opini dapat menjadi solusi untuk melatih, mempertahankan, ataupun meningkatkan kemampuan menyusun kata menjadi kalimat, paragraf dan akhirnya menjadi tulisan yang terangkai dengan baik.

Kami mengajak seluruh mitra Pusbindiklatren agar dapat memanfaatkan kolom ini untuk meningkatkan ataupun mengembalikan semangat dan keaktifan menulis. Kirimkan tulisan pendek 1-2 halaman ke email pusbindiklatren@bappenas.go.id dengan subjek Opini. Kolom ini bukan ajang perdebatan atau perang komentar. Anda tinggal memilih: menjadi pembaca atau penulis.

Selamat menulis!