Pemanggilan Calon Peserta Pelatihan Perencanaan dan Penganggaran (Instansi Daerah) Tahun 2024


Menindaklanjuti surat kami Nomor B-06996/P.01/DL.03.01/04/2024 tanggal 30 April 2024 perihal Penawaran Program Pelatihan Pusbindiklatren Tahun 2024, bersama ini disampaikan daftar nama pegawai yang dinyatakan sebagai peserta pelatihan Perencanaan dan Penganggaran.

Pelatihan Perencanaan dan Penganggaran akan dilaksanakan secara luring pada tanggal 12-16 Agustus 2024 di Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Kementerian Agama, Jalan Ir. Haji Juanda No. 37, Cipayung, Ciputat, Cempaka Putih, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Banten. 15411.

Berkaitan dengan hal tersebut, mohon Saudara dapat menyampaikan informasi dan menerbitkan Surat Tugas untuk yang bersangkutan. Informasi lebih lanjut perihal pelaksanaan pelatihan, dapat menghubungi Sdr. Dwiyanto melalui nomor (021)31928280, (021)31928285, (021)31928279 dan email pusbindiklatren@bappenas.go.id.

Untuk pelaksanaan kegiatan tersebut, Pusbindiklatren akan menanggung tuition fee dan akomodasi. Sedangkan Instansi asal peserta menanggung biaya transportasi dari dan ke lokasi pelatihan, uang saku, serta biaya lain yang tidak ditanggung oleh Pusbindiklatren.

Seluruh calon peserta diwajibkan untuk mengunggah Surat Tugas dan Surat Pernyataan Kesediaan (format terlampir), selambat-lambatnya pada tanggal 10 agustus 2024 melalui http://sipena.bappenas.go.id. Informasi panduan penggunaan aplikasi SIPENA dapat diakses melalui tautan https://link.bappenas.go.id/Panduan-sipena.

Atas perhatian dan kerja samanya, diucapkan terima kasih. 

Share this Post